Senin, 17 Maret 2014

Bekam - untuk Februari

BEKAM

Bekam merupakan proses pembentukan wilayah dengan tekanan udara rendah pada tubuh anda, tepatnya pada kulit anda, dengan menggunakan efek vakum.
"Siapa yang melakukan bekam (hijama) pada hari 17, 19, 21 (penanggalan islam) maka ada pengobatan bagi setiap penyakit." (Hadis)
#Sumber Buku :Rasululah is My Doctor, Sinergi-Kelompok Gema Insani#


  1. Sesungguhnya Allah tidak melihat kepada sosok mu dan harta mu, tetapi Allah akan melihat kepada hatimu dan amalan mu. (Hikmah)
  2. Jika anak dibesarkan dengan permusuhan, ia belajar berkelahi. (Hikmah)
  3. Maka celakalah orang orang yang menulis kitab dengan tangan mereka (sendiri). Kemudian berkata, "ini dari Allah," (dengan maksud) untuk menjualnya dengan harga murah. Maka celakalah mereka karena tulisan tangan mereka, dan celakalah mereka karena apa yang mereka perbuat. (Al- Baqarah- 79)
  4. Mahar harus dibayar oleh pihak lelaki kepada wanita yang dinikahinya sesuai dengan kemampuan dan wanitapun tidak meminta dalam jumlah yang besar. Mahar dimaksudkan untuk memuliakan wanita, menunjukkan cinta dan sayang, menunjukkan kesungguhan seorang lelaki untuk mendapatkan wanita, dan tanggung jawabnya sebagai seorang suami. (Hikmah)
  5. Iptek menjadikan pikiran manusia semakin haus dan ingin terus mereguknya. Imtak menjadikan hati manusia semakin teduh dan ingin terus meraih kedamaian. (Hikmah)
  6. Dan mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat. Dan (shalat) itu sungguh berat, kecuali bagi orang orang yang khusyuk. Yaitu, mereka yang yakin, bahwa mereka akan menemui Tuhannya, dan bahwa mereka akan kembali kepada Nya. (Al -Baqarah: 45 -46)
  7. Iptek tanpa Imtak menyebabkan dunia maju dengan kerusakan, imtak tanpa iptek membuat dunia sepi tanpa kemajuan. (Hikmah)
  8. Membangun keluarga islami harus dimulai dengan keyakinan dan prinsip yang sama antara suami dan istri. Memilih pasangan yang beriman harus diutamakan daripada sekedar ketampanan dan kekayaan. (Hikmah)
  9. Dan janganlah kamu campur adukkan kebenaran dan kebathilan, dan (janganlah) kamu sembunyikan kebenaran, sedangkan kamu mengetahuinya. Dan laksanakanlah shalat, tunaikanlah zakat, dan ruku'lah beserta orang -orang yang ruku'. (Al -Baqarah: 42 -43)
  10. Iri adalah adiknya dengki. Jika tidak berhti hati, bisa jadi ia akan meniru- niru kakaknya yang jahat. Iri merupakan pengakuan rasa rendah diri yang berlebihan terhadap yang diirikan. (Hikmah)
  11. Pernikahan sudah sehrusnya diketahui oleh masyarakat sekitarnya sehingga tidak timbul fitnah. Sebagai tanda gembira atas pernikahan, maka kita harus berusaha menghadiri undangan resepsi dan membantu orang yang melakukan resepsi. (Hikmah)
  12. Dan (ingatlah) ketika Tuhan mu berfirman kepada para malaikat “ Aku hendak menjadikan Khalifah dibumi.” Mereka berkata, “ Apakah Engkau hendak menjadikan orang yang merusak dan menumpahkan darah di sana, sedangkan kami bertasbih memuji-Mu dan menyucikan nama-Mu?” Dia berfirman,” Sungguh Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui.” (Al-Baqarah: 30)
  13. Setiap keluarga seharusnya menjadi orang yang baik sehingga disenangi, bahkan tidak hanya oleh keluarganya juga oleh banyak orang. Pribadi yang baik akan membuat seseorang berjodoh dengan yang baik, bahkan dengan orang yang lebih baik lagi. (Hikmah)
  14. Tidak ada yang patut diirikan kecuali orang berilmu  yang mengajarkan ilmunya, orang berharta yang mendermakan hartanya, dan orang yang berkuasa yang adil dan bijaksana. (Hikmah)
  15. Bagaimana kamu ingkar kepada Allah padahal kamu (tadinya) mati, lalu Dia menghidupkan kamu. Kemudian Dia mematikan kamu, lalu Dia menghidupkan kamu kembali. Kemudian kepada-Nyalah kamu dikembaluikan. (Al-Baqarah:28)
  16. Jangan habiskan waktu untuk bekerja. Sediakan waktu untuk sahabat, sediakan waktu untuk kekasih, sediakan waktu untuk hati/jiwa, sediakan waktu untuk pikiran, dan sediakan waktu untuk istirahat, maka anda adalah orang bijak yang telah bekerja dengan baik. (Hikmah)
  17. Dalam kehidupan rumah tangga, istri merupakan mitra perjuangan yang harus dilibatkan. Bila masalah perjuangan saja istri diajak bermusyawarah, tentu dalam masalah keluarga, lebih besar lagi keterlibatan istri dalam musyawarah keluarga. (Hikmah)
  18.  Wahai manusia, sembahlah Tuhan mu yang telah menciptakan kamu dan orang- orang yang sebelum kamu, agar kamu bertakwa. (Al -Baqarah :21)
  19. Imam Al Ghazali berkata,” Yang singkat adalah waktu yang meniou adalah dunia, yang dekat adalah kematian, yang besar adalah hawa nafsu yang berat adalah amanah, yang sulit adalah ikhlas, yang mudah adalah berbuat dosa, yang susah adalah sabar, yang sering lupa adalah bersyukur, yang membakar amal adalah ghibah, yang mendorong keneraka adalah lidah, yang berharga adalah iman yang ditunggu Allah SWT adalah taubat. Renungkan dalam rangka menunaikan semua kewajiban dan amal saleh.” (Hikmah)
  20. Tuhan menciptakan siang untuk bekerja dan malam untuk beristirahat. Namun, dalam keduanya ada ibadah yang lebih tinggi nilainya. (Hikmah)
  21. Keharmonisan hubungan istri dari seorang suami merupakan salah satu kunci kebahagiaan berumah tangga. Hubungan istri yang harmonis akan membuat keberadaan hidup menjadi produktif. Artinya bermanfaat dalam kebaikan tidak hanya dirasakan oleh keluarga tapi juga orang lain. (Hikmah)
  22. Sungguh manusia berada dalam kerugian. Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebaikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasehati untuk kesabaran. (al-‘Ashr: 2-3)
  23. Sakit diciptakan Tuhan untuk mengistirahatkan raga, maka perlulah bersyukur di dalam kesabaran. (Hikmah)
  24. Kecintaan suami kepada istri dan keluarganya harus ditunjukkan dengan melaksanakan kewajiban. Salah satunya adalah memeberi nafkah meskipun harus dicari dengan susah payah namun mengutamakan yang halal. Sikap istri yang menghormatu dan melayani suami dengan baik merupakan salah satu faktor kebahagiaan dan ketentraman dalam kehidupan rumah tangga. (Hikmah)
  25. Sungguh, Kami telah mencipatakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya. Kemudian Kami kembalikan dia ke tempat yang serendah-rendahnya, kecuali orang-orang yang beriman dan menbgerjakan kebaikan; maka bagi mereka pahala yang tidak ada putus-putusnya. (At-Tiin: 4-6)
  26. Istri yang cerdas adalah modal berharga untuk mengadakan kerjasama membangun keindahan istana rumah tangga. (Hikmah)
  27. Cinta mencintai antara suami dan istri akan membuat mereka saling menghormati. Dengan demikian, tidak ada yang disebut dengan kekerasan dalam rumah tangga. Kekeliruan suami terhadap istri atau sitri terhadap suamibisa saja terjadi, namun menjadi sangat indah bila suami mudah untuk memaafkan kesalahan istri dan begitu pula sebaliknyasehingga persoalan akan cepat diselesaikan. (Hikmah)
  28. Istri yang shalehah adalah perhiasan dunia terbaik bagi kehidupan suami yang shaleh. (Hikmah)
  29. Sungguh bersama kesulitan ada kemudahan. Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan), tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain), dan hanya kepada Tuhan mu lah engkau berharap. (Asy-Syarh: 6-8)
Alhamdulillah, Barakallah.......


Tidak ada komentar:

Posting Komentar